Emak-emak Indonesia di Qatar Antusias Bertemu Prabowo

    Emak-emak Indonesia di Qatar Antusias Bertemu Prabowo
    Emak-emak Indonesia di Qatar Antusias Bertemu Prabowo

    Jakarta - Tak hanya di Indonesia ternyata antusias emak-emak bertemu Menteri Pertahanan (Menhan) RI Prabowo Subianto juga terjadi di Qatar, Rabu, (30/5).

    Saat itu Prabowo yang usai menyaksikan pertandingan persahabatan antara para pemain Persib U-17 dengan anak-anak Indonesia yang berada di Qatar langsung diserbu emak-emak yang berada di tribun belakang lapangan Aspire Academy Qatar.

    Rupa-rupanya sedari tadi emak-emak tersebut sudah standby dengan smartphone di tangan. Begitu pluit pertandingan berakhir mereka sontak berlari berebut ke arah Prabowo.

    "Bapak.. bapak, foto dong pak, bapak selfie pak, ayo pak, bareng-bareng selfie Pak, " teriak emak-emak tersebut sembari menggapai tangan Prabowo.

    Melihat emak-emak tersebut, Prabowo yang sedari tadi duduk di kursi paling depan, sontak berbalik badan dan langsung tersenyum. Dia tampak tenang, menyambut satu persatu tangan emak-emak tersebut.

    "Bapak tahu tidak, bapak banyak fans loh di sini, " kata emak-emak tersebut.

    Prabowo kembali tersenyum, melipat kedua tangannya mengucapkan terima kasih. Dia kemudian bersama-sama mengatur kursi untuk berfoto serta mengambil video bersama emak-emak tersebut.

    "Teriak.. teriak Indonesia, Pak.." kata emak-emak tersebut kompak. Prabowo kembali tersenyum, nurut ikut berteriak sambil mengepalkan tangannya.

    Pertandingan persahabatan antara Persib U-17 dan Anak-anak Indonesia di Qatar memang menyita perhatian warga Indonesia yang berada di Qatar. Mereka sedari awal berkumpul di tribun penonton, tampak anak-anak, kaum muda, orang tua tampak antusias berteriak mendukung tim kesayangannya masing-masing.

    sukabumi jabar prabowo
    Aa Ruslan Sutisna

    Aa Ruslan Sutisna

    Artikel Sebelumnya

    Kapten U-17 Persib Bandung Berharap Akademi...

    Artikel Berikutnya

    Koramil Cikidang Hadiri Rapat Panitia Pilkades,...

    Berita terkait

    Rekomendasi

    Nagari TV, TVny Nagari!
    Mengenal Lebih Dekat Koperasi
    TV Parlemen Live Streaming
    Polri TV: Transparan - Informatif - Terpercaya
    Kapal Perang TNI AL Laksanakan Farewell Pass Dengan Kapal Perang Australia
    H. Asep Japar H. Andreas Paslon Nomor Dua Buktikan Kepedulian Melalui Program Bedah Rumah untuk Wujudkan Sukabumi Berkah
    Patroli Biru Polsek Nyalindung Polres Sukabumi Antisipasi Gangguan Kamtibmas di Wilayah Hukum Nyalindung
    Meningkatkan Keamanan Menjelang Pilkada, Bhabinkamtibmas Desa Buniwangi Polsek Palabuhanratu Polres Sukabumi Gelar Door to Door Himbauan Kamtibmas
    Bhabinkamtibmas Desa Kertaangsana Polsek Nyalindung Polres Sukabumi Dukung Ketahanan Pangan Lewat Pendampingan Peternak Domba
    Cooling System untuk Cegah Potensi Konflik Jelang Pemilu 2024 oleh Bhabinkamtibmas Polsek Simpenan di Desa Kertajaya
    Warga Berbicara, Kang Dikin: Terimakasih Pemkab Sukabumi
    Koramil Surade Hadiri Upacara Hari Santri Nasional di Kecamatan Ciracap
    Kapolres Sukabumi Resmikan Pagar dan Peletakan Batu Pertama Mushola di SMK Tunas Bhayangkara
    Bhabinkamtibmas Polsek Curugkembar Polres Sukabumi Gelar Sambang dan Anjangsana Bersama Warga
    Jum'at Berkah Bersama Asep Japar - Andreas untuk Sukabumi Mubarakah di kediaman H. Deny Gunawan Ketua Harian DPD Partai Golkar
    Bhabinkamtibmas Polsek Nyalindung Polres Sukabumi Perkuat Silaturahmi dan Kamtibmas Melalui Safari Subuh di Masjid Nurrul Wahidin
    Polsek Nyalindung Polres Sukabumi Intensifkan Patroli Biru untuk Tingkatkan Keamanan Malam Hari
    Bhabinkamtibmas Polsek Sagaranten Polres Sukabumi Melaksanakan DDS untuk Menjaga Keamanan di Desa Margaluyu
    Patroli Dialogis Polsek Ciracap Polres Sukabumi Tingkatkan Keamanan dan Ketertiban Masyarakat
    Kapolsek Kalapanunggal Polres Sukabumi Hadiri Bimbingan Manasik Haji Bersama Calon Jemaah dari Tiga Kecamatan

    Ikuti Kami