Sukabumi – Guna menciptakan rasa aman dan mencegah potensi gangguan keamanan pada malam hari, jajaran Polsek Kalapanunggal menggelar Patroli Biru di wilayah hukumnya pada Selasa malam (15/04/2025).
Kegiatan dimulai pukul 22.00 WIB dan berlangsung hingga selesai, dengan menyusuri titik-titik strategis di wilayah Kecamatan Kalapanunggal yang dianggap rawan tindak kejahatan dan gangguan kamtibmas. Patroli ini dilaksanakan oleh personel Polsek Kalapanunggal, yakni Aipda Fendy dan Bripda Yudha Darismansyah.
Patroli Biru merupakan bagian dari strategi preventif Kepolisian dalam rangka pemeliharaan keamanan dan ketertiban masyarakat (Harkamtibmas), di mana kehadiran patroli berseragam dan berlampu rotator biru di malam hari diharapkan mampu memberikan efek cegah dan rasa aman bagi warga.
Kapolsek Kalapanunggal, AKP M. Damar Gunawan, S.Pd., menjelaskan bahwa patroli malam merupakan komitmen Polsek Kalapanunggal dalam menjaga keamanan wilayahnya, terutama pada jam-jam rawan.
“Kami akan terus meningkatkan intensitas patroli malam hari untuk menjamin rasa aman masyarakat, serta mencegah berbagai bentuk gangguan kamtibmas, khususnya kejahatan jalanan dan aksi kriminalitas lainnya, ” tegas Kapolsek.
Hingga kegiatan selesai, situasi di wilayah hukum Polsek Kalapanunggal dilaporkan dalam keadaan aman dan kondusif.