Pelajar Yang Nyambi Jualan Sayur di Warungkiara Sukabumi, Mendapat Bantuan dari  Kapolres Sukabumi

    Pelajar Yang Nyambi Jualan Sayur di Warungkiara Sukabumi, Mendapat Bantuan dari  Kapolres Sukabumi
    Pelajar Yang Nyambi Jualan Sayur di Warungkiara Sukabumi, Mendapat Bantuan dari  Kapolres Sukabumi

    Sukabumi - Kapolres Sukabumi AKBP Dedy Darmawansyah didampingi Ketua Bhayangkari Cabang Sukabumi Ny Hesti Dedy, memberikan bantuan kepada Adia Ruswandi (17) seorang pelajar yang sambil sekolah nyambi berjualan sayuran, di Kampung Ubrug Rt 001/006 Desa Ubrug Kecamatan Warungkiara Kabupaten Sukabumi, Minggu (20/11/22).

    Kepada Adia, Kapolres Sukabumi AKBP Dedy Darmawansyah bersama Ny. Hesti Dedy menyerahkan bantuan berupa perlengkapan sekolah, sepeda, sembako dan uang tunai untuk keperluan sekolah lainnya.

    " Tujuan saya datang ke sini untuk sedikit membantu adik Adia beserta keluarganya, " kata AKBP Dedy Darmawansyah kepada tim liputan Humas Polres Sukabumi.

    Dedy mengaku dirinya sangat tersentuh dengan cerita Adia Ruswandi yang viral, dimana Adia Ruswandi harus berjuang untuk dapat bersekolah dan membantu keluarganya dengan berjualan sayuran berkeliling setiap pagi sebelum berangkat ke sekolah.

    " Saya tentunya ikut bangga dengan semangat adik Adia ini, agar terus dapat bersekolah dan membantu ekonomi keluarganya tanpa rasa gengsi berjualan sayuran secara keliling, " sambungnya

    Kedatangan orang nomor satu dijajaran Polres Sukabumi yang didampingi Kapolsek Warungkiara AKP H. Nandang ke rumah Adia Ruswandi selain memberikan bantuan juga memberikan semangat kepada Adia Ruswandi untuk terus berjuang bisa menyelesaikan pendidikan.

    Diketahui Adia Ruswandi merupakan anak ke dua dari empat bersaudara, dari pasangan Bapak Bubun (47) dan ibunya bernama Eni Rokaeni (44). Bapaknya yang bernama Bubun diketahui sudah tiga tahun mengalami sakit menyebabkan tidak dapat bekerja,  sedangkan ibunya untuk kebutuhan sehari-hari bekerja sebagai buruh cuci.

    Sehingga untuk dapat membiayai sekolahnya juga adiknya,  Adia Ruswandi harus berjualan sayuran berkeliling setiap pagi sebelum pergi ke sekolah.

    sukabumi jabar
    Aa Ruslan Sutisna

    Aa Ruslan Sutisna

    Artikel Sebelumnya

    Ada Bimbel Gratis Loh Bagi Pemohon SIM di...

    Artikel Berikutnya

    Asep Japar Apresiasi Kreativitas Warga dan...

    Berita terkait

    Rekomendasi

    Nagari TV, TVny Nagari!
    Mengenal Lebih Dekat Koperasi
    TV Parlemen Live Streaming
    Polri TV: Transparan - Informatif - Terpercaya
    Sukseskan Program Ketahanan Pangan Wilayah, Babinsa Koramil Kuala Kencana Bantu Warga Buka Lahan Pertanian Baru
    H. Asep Japar H. Andreas Paslon Nomor Dua Buktikan Kepedulian Melalui Program Bedah Rumah untuk Wujudkan Sukabumi Berkah
    Tokoh Masyarakat Kp Cihurang Berbicara: Terimakasih Pemerintah Kabupaten Sukabumi
    Meningkatkan Keamanan Menjelang Pilkada, Bhabinkamtibmas Desa Buniwangi Polsek Palabuhanratu Polres Sukabumi Gelar Door to Door Himbauan Kamtibmas
    Polsek Palabuhanratu Polres Sukabumi Laksanakan Giat DDS untuk Pengawasan Pendistribusian Pupuk Bersubsidi di Kios Hikmah Tani
    Cooling System untuk Cegah Potensi Konflik Jelang Pemilu 2024 oleh Bhabinkamtibmas Polsek Simpenan di Desa Kertajaya
    Warga Berbicara, Kang Dikin: Terimakasih Pemkab Sukabumi
    Koramil Surade Hadiri Upacara Hari Santri Nasional di Kecamatan Ciracap
    Kapolres Sukabumi Resmikan Pagar dan Peletakan Batu Pertama Mushola di SMK Tunas Bhayangkara
    Bhabinkamtibmas Polsek Curugkembar Polres Sukabumi Gelar Sambang dan Anjangsana Bersama Warga
    Jum'at Berkah Bersama Asep Japar - Andreas untuk Sukabumi Mubarakah di kediaman H. Deny Gunawan Ketua Harian DPD Partai Golkar
    Bhabinkamtibmas Polsek Nyalindung Polres Sukabumi Perkuat Silaturahmi dan Kamtibmas Melalui Safari Subuh di Masjid Nurrul Wahidin
    Polsek Nyalindung Polres Sukabumi Intensifkan Patroli Biru untuk Tingkatkan Keamanan Malam Hari
    Bhabinkamtibmas Polsek Sagaranten Polres Sukabumi Melaksanakan DDS untuk Menjaga Keamanan di Desa Margaluyu
    Patroli Dialogis Polsek Ciracap Polres Sukabumi Tingkatkan Keamanan dan Ketertiban Masyarakat
    Kapolsek Kalapanunggal Polres Sukabumi Hadiri Bimbingan Manasik Haji Bersama Calon Jemaah dari Tiga Kecamatan

    Ikuti Kami