Polsek Nyalindung Polres Sukabumi Intensifkan Patroli Biru Guna Cegah Gangguan Kamtibmas di Malam Hari

    Polsek Nyalindung Polres Sukabumi Intensifkan Patroli Biru Guna Cegah Gangguan Kamtibmas di Malam Hari
    Polsek Nyalindung Polres Sukabumi Intensifkan Patroli Biru Guna Cegah Gangguan Kamtibmas di Malam Hari
    Sukabumi - Dalam upaya menjaga situasi keamanan dan ketertiban masyarakat (kamtibmas) tetap kondusif, jajaran Polsek Nyalindung melaksanakan kegiatan Kegiatan Rutin Yang Ditingkatkan (KRYD) berupa Patroli Biru di wilayah hukumnya, Kamis (17/4/2025) malam. Patroli yang dimulai pukul 22.00 WIB hingga larut malam tersebut menyasar sejumlah titik rawan, seperti tempat keramaian, pos ronda, serta area-area pemukiman yang berpotensi menjadi sasaran tindak kejahatan, khususnya C3 (Curat, Curas, dan Curanmor). Kapolsek Nyalindung, AKP Joko Susanto Supono, S.Kom, menyampaikan bahwa patroli biru ini merupakan langkah preventif dalam menciptakan rasa aman di tengah masyarakat. “Kami aktifkan kembali peran serta warga melalui Satkamling dan menghimbau masyarakat untuk ikut menjaga lingkungan masing-masing. Kehadiran polisi di tengah masyarakat diharapkan mampu mencegah potensi gangguan kamtibmas, terutama pada jam-jam rawan malam hari, ” ungkap Kapolsek. Selain patroli, petugas juga melakukan dialog dan penyampaian pesan-pesan kamtibmas kepada warga yang ditemui di lokasi, dengan harapan masyarakat semakin sadar dan peduli terhadap pentingnya keamanan lingkungan.

    polres sukabumi polda jabar
    Sukabumi

    Sukabumi

    Artikel Sebelumnya

    Polsek Parungkuda Gelar Patroli Biru, Antisipasi...

    Artikel Berikutnya

    Polsek Parungkuda: Pererat Silaturahmi dengan...

    Berita terkait

    Rekomendasi

    PERS.CO.ID: Jaringan Media Jurnalis Independen
    Hendri Kampai: Jangan Mengaku Jurnalis Jika Tata Bahasa Anda Masih Berantakan
    Nagari TV, TVny Nagari!
    Komitmen Keberlanjutan KAI Logistik: Penguatan Moda KA, Digitalisasi, dan Aksi Hijau
    Babinsa Koramil 02/Timika Komsos Serta Bantu Petani Rawat Tanaman Melon

    Ikuti Kami