Bhabinkamtibmas Desa Tonjong, Bripka Sunarto Hadiatmo, kembali mengukir prestasi dengan menyelenggarakan kegiatan sambang Door to Door System yang berkesinambungan, ia turut serta dalam sosialisasi pembangunan saluran irigasi pertanian di wilayahnya, Desa Tonjong, Kecamatan Palabuhanratu, Kabupaten Sukabumi.
Dalam upaya menjaga keamanan dan ketertiban masyarakat (Kamtibmas), Bripka Sunarto tidak hanya menyambangi rumah ke rumah, namun juga mempererat sinergi antara Polri dan warga sekitar. Dengan penuh dedikasi, ia memberikan edukasi mengenai pemahaman hukum pidana dan batasannya kepada masyarakat. Tak hanya itu, kontak layanan Kepolisian pun disediakan untuk memudahkan warga dalam mengakses bantuan kepolisian.
Tak lupa, himbauan penting juga disampaikan, termasuk untuk meningkatkan kewaspadaan melalui kegiatan ronda malam guna mengantisipasi tindak kriminal seperti pencurian kendaraan (Curat, Curas, dan Curanmor). Pesan untuk mematuhi peraturan lalu lintas juga ditekankan, dengan menghindari penggunaan knalpot bising dan memastikan kelengkapan surat-surat saat berkendara.
Selain itu, dalam rangka pencegahan tindak pidana perdagangan orang (TPPO), masyarakat diminta untuk lebih berhati-hati dan teliti terhadap tawaran pekerjaan dari luar kota maupun luar negeri, serta segera melapor kepada Bhabinkamtibmas atau Polsek Palabuhanratu apabila mengetahui adanya kegiatan mencurigakan.
Tidak hanya memberikan himbauan, Bripka Sunarto juga terlibat aktif dalam pengamanan distribusi pangan untuk masyarakat Desa Tonjong. Dengan tertib dan kondusif, kegiatan tersebut sukses dilaksanakan, memberikan dampak positif bagi kehidupan sosial dan keamanan masyarakat.